INILAHCOM, London - Sebuah kelompok ekstrimis berpaham fasis dikabarkan tengah mempersiapkan diri untuk melancarkan aksi teror dan pembunuhan di Inggris.
The Guardian melaporkan Jumat (2/2/2018), Pusat Analisa Terorisme Bersama Inggris mulai meninjau kembali ancaman kelompok sayap kanan ekstrim. "Sekitar 50 hingga 60 orang dari kelompok itu tengah mempersiapkan diri untuk melakukan aksi kekerasan," tutur seorang ahli anti-teror Inggris.
Matthew Collins, kepala riset Hope Not Hate mengatakan, ada sebuah grup bernama National Action yang melakukan aksi kekerasan cukup unik. Mereka melakukan aksinya yang dipengaruhi oleh kelompok teror Islam yang seharusnya mereka perangi. "Mereka bukan lagi Neo-Nazi seperti yang kita kenal selama ini, tapi model mereka adalah Jihad," tutur Matthew Collins.
Ia menambahkan, National Action menggunakan metode dan ide-ide dari geng kelompok kiri Baader-Meinhorf. Bahkan mereka mempelajari struktur organisasi, sel-sel IRA kelompok teroris Irlandia. "Mereka mengawali dengan berperilaku seperti anak-anak nakal biasa, yang kemudian melakukan kerusuhan dan serangan masif pada 2016," tutur Collins. Setelah itu, lanjut Collins, "Mereka memisahkan diri dari kelompok itu, karena dicap seperti teroris, berperilaku seperti teroris. Lantas mereka pun sadar: Kenapa tidak sekalian saja jadi teroris," tutur Collins.
National Action, kelompok ekstrim kanan yang fasis itu tidak disadari oleh badan intelijen Inggris seperti MI6. Namun, pendapat itu dibantah oleh Gerry Gable. Editor majalah Searchlight yang menyatakan bahwa MI5 dan MI6 mengetahui keberadaan kelompok ini. "MI6 tahu apa yang terjadi, tapi belum melakukan banyak tindakan, dengan alasan tertentu," tutur Gerry Gable.
Baca Kelanjutan Ekstrimis Fasis Siap Melakukan Teror di Inggris : http://ift.tt/2nuQRCkBagikan Berita Ini
0 Response to "Ekstrimis Fasis Siap Melakukan Teror di Inggris"
Posting Komentar