Search

Mesir Temukan Pemakaman Purbakala yang Luas

INILAHCOM, Kairo -- Kementerian Purbakala Mesir mengumumkan penemuan satu nekropolisatau pemakaman kuno dekat kota Minya, Lembah Nil, sebelah selatan Kairo, demikian VOA melaporkan, Minggu (25/2).

Kementerian itu mengatakan hari Sabtu (24/2) bahwa makam besar itu terletak di utara daerah Tuna, al-Gabal, satu tempat arkeologi yang luas di pinggir barat gurun pasir. Di sini terdapat antara lain beberapa lubang kuburan yang dalam lebih dari 1.000 patung dan sekitar 40 peti mayat batu (sarkofagus) serta artefak lain.

Menteri Purbakala Khaled al-Anani mengatakan nekropolis itu memuat kuburan anggota berbagai keluarga dan diyakini dari bagian terakhir zaman firaun dan Ptolemaic.

"Kami akan memerlukan paling sedikit lima tahun untuk meneliti nekropolis ini. Ini baru awal penemuan baru," katanya.

Penggalian daerah itu dimulai tahun 2017. [voa/lat]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Mesir Temukan Pemakaman Purbakala yang Luas : http://ift.tt/2opmDRF

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mesir Temukan Pemakaman Purbakala yang Luas"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.