INILAHCOM, Jakarta -- Para pemimpin dunia mengecam rencana pemerintahan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump yang akan memindahkan Kedubes AS untuk Israel dari Tel Aviv ke Yerusalem.
Presiden Rusia, Vladimir Putin, juga menyatakan mengatakan, Rusia terus mendukung upaya perundingan damai antara Israel dan Palestina, termasuk mengenai status Yerusalem.
Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres mengatakan bahwa dia selalu "menentang keras tindakan yang dapat merusak solusi dua negara."
Kecaman juga datang dari sejumlah tokoh lain, termasuk diplomat senior Uni Eropa, Federica Mogherini. Dia mengatakan bahwa tindakan unilateral yang berpotensi merusak kesempatan damai harus dihindari.
Israel merebut Yerusalem saat perang Timur Tengah pada 1967. Namun masyarakat internasional tak mengakuinya.
Kisruh ini mulai muncul ketika pada Oktober 1995 Kongres AS meloloskan hukum untuk mengakui Yerusalem sebagai ibu kota Israel dan mengesahkan pemindahan kantor Kedubes AS dari Tel Aviv ke Yerusalem. Tapi, semua Presiden AS sebelumnya tidak berani menandatangani pemindahan tersebut. Pasalnya, isu ini sangat rawan yang bisa menyulut ketegangan baru di Timur Tengah. [lat]
Baca Kelanjutan Dunia Mengecam Presiden Trump : http://ini.la/2422562Bagikan Berita Ini
0 Response to "Dunia Mengecam Presiden Trump"
Posting Komentar