INILAHCOM, Ankara--Pasukan Turki bersiap melancarkan serangan baru ke pejuang Kurdi Suriah di Suriah Utara setelah menerima "tanggapan positif" dari Presiden AS Donald Trump.
VOA melaporkan Selasa (18/12/2018), Erdogan dan Trump berbicara melalui telepon pada Jumat pekan lalu. Namun dia tidak merinci "tanggapan positif" Trump itu. Seperti diketahui, AS mendukung pejuang Kurdi di Suriah Utara.
Turki berjanji melancarkan serangan baru terhadap Unit-Unit Perlindungan Rakyat, atau YPG, yang merupakan komponen utama pasukan sekutu AS yang mendesak militan ISIS ke luar dari banyak wilayah timur laut Suriah. Pasukan AS bermarkas di daerah itu, sebagian untuk mengurangi ketegangan.
Turki menganggap YPG sebagai kelompok teroris karena kaitannya dengan pemberontakan Kurdi di Turki.
Erdogan mengatakan, Turki sedang menunggu AS untuk menepati janjinya, dan bisa melancarkan serangan baru "kapan saja." [voa/lat]
Baca Kelanjutan Tunggu AS, Turki Bersiap Serang Kurdi di Suriah : https://ift.tt/2A2dVymBagikan Berita Ini
0 Response to "Tunggu AS, Turki Bersiap Serang Kurdi di Suriah"
Posting Komentar