Search

AS dan Taliban Hari Ini Bertemu

INILAHCOM, Islamabad--Pertemuan yang ditengahi Pakistan antara pejabat AS dan Taliban akan digelar hari Senin (17/12/2018) ini di Uni Emirat Arab untuk mendorong penyelesaian politik bagi perang di Afghanistan.

Perwakilan khusus untuk rekonsiliasi Afghanistan, Zalmay Khalilzad, akan memimpin tim AS dalam perundingan di Abu Dhabi, ibu kota negara Teluk itu, demikian seorang pejabat senior Pakistan kepada VOA.

Pejabat itu, yang meminta namanya dirahasiakan, mengatakan Islamabad telah memfasilitasi dialog setelah Presiden AS Donald Trump menulis surat kepada Perdana Menteri Pakistan Imran Khan awal bulan ini yang meminta kerja samanya untuk membawa Taliban ke meja perundingan perdamaian.

Juru bicara Taliban Zabihullah Mujahid, dalam pernyataan singkat yang dikirim ke VOA telah mengkonfirmasi partisipasi para perunding politiknya dalam pertemuan Senin ini dengan para pejabat AS. Dia juga mengatakan perwakilan dari negara tuan rumah, Pakistan, dan Arab Saudi juga akan hadir. [voa/lat]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan AS dan Taliban Hari Ini Bertemu : https://ift.tt/2QWIdw3

Bagikan Berita Ini

0 Response to "AS dan Taliban Hari Ini Bertemu"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.