INILAHCOM, Washington DC--Mantan Wakil Presiden Joe Biden mengatakan bangga menjadi "seorang Demokrat Obama-Biden" saat ia mempertimbangkan pencalonan dirinya sebagai presiden pada pemilu tahun 2020.
Komentar Biden disampaikan setelah berbicara dengan anggota International Brotherhood of Electrical Workers di Washington.
Biden, 76, dianggap sebagai moderat unggulan dalam pencalonan ramai Partai Demokrat yang telah memperdebatkan isu-isu seperti reparasi untuk perbudakan, asuransi kesehatan tunggal dan perguruan tinggi gratis.
"Secara tradisional sebagian besar anggota Partai Demokrat pada dasarnya masih Demokrat liberal hingga moderat," kata Biden.
Mengenai bagaimana pandangannya secara ideologi, Biden menambahkan: "Saya seorang Demokrat Obama-Biden. Dan saya bangga akan hal itu."
Namun, tanda-tanda pergeseran perasaan dalam partai terbukti dalam keluhan baru-baru ini mengenai sejarah perilaku Biden yang intim dengan perempuan. Biden mengatakan kontroversi itu akan mengubah caranya berkampanye.
Biden pernah menjadi Wakil Presiden 20 Januari 2009-20 Januari 2017 mendampingi Presiden Barack Obama. [voa/lat]
Baca Kelanjutan Biden Calon Kuat Demokrat Ikut Pilpres AS : http://bit.ly/2uP1z9VBagikan Berita Ini
0 Response to "Biden Calon Kuat Demokrat Ikut Pilpres AS"
Posting Komentar