Search

Terlibat Perjudian, Pati Polisi Vietnam Ditahan

INILAHCOM, Hanoi--Kepolisian Vietnam menahan seorang perwira tinggi (pati) polisi yang dicurigai terlibat jaringan perjudian internasional, sementara Partai Komunis yang berkuasa mendesakkan tindakan keras terhadap korupsi.

Pada situs webnya, Kementerian Keamanan Publik mengatakan, pihaknya mengeluarkan perintah penangkapan untuk Nguyen Thanh Hoa atas dugaan mengorganisir perjudian sebagai bagian dari perjudian online dan kasus pencucian uang. Thanh Hoa adalah mantan kepala departemen kepolisian yang khusus menangani tindak pidana dengan teknologi canggih.

Presiden Tran Dai Quang mencabut gelar Hoa sebagai "polisi rakyat" Minggu (11/3) pagi, ujar Kementerian Keamanan Publik, seperti dikutip dari VOA, Senin (12/3).

Media pemerintah mengatakan sudah 38 orang ditangkap karena terlibat kasus perjudian jutaan dolar dan polisi telah menyita properti dan aset-aset lain bernilai US$44 juta. [voa/lat]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terlibat Perjudian, Pati Polisi Vietnam Ditahan : http://ift.tt/2tFd06k

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terlibat Perjudian, Pati Polisi Vietnam Ditahan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.