Search

Mantan Presiden Argentina Pimpin Jaringan Korupsi

INILAHCOM, Buenos Aires--Mantan Presiden Argentina Cristina Fernandez membantah ia memimpin jaringan korupsi yang menawarkan kontrak-kontrak pekerjaan umum kepada perusahaan-perusahaan besar yang memberi suap selama dua periode jabatannya sebagai pemimpin negara itu. Demikian VOA, Selasa (14/8/2018).

Fernandez menolak menjawab pertanyaan hakim yang memimpin penyelidikan yang masih berlangsung, termasuk sejumlah wartawan yang berkumpul di luar gedung pengadilan Buenos Aires, Senin (13/8/2018).

Fernandez disebut-sebut dalam kasus yang dianggap sebagai korupsi terbesar dalam beberapa tahun terakhir di Argentina.

Sejauh ini, ada 38 tersangka dan 15 ditangkap dalam kasus yang mencakup para penggerak bisnis dan politik selama pemerintahan Fernandez dan mendiang suami serta pendahulunya Nstor Kirchner (2003-2007).

Kasus ini didasarkan pada penyelidikan surat kabar La Nacion terhadap dugaan korupsi selama lebih dari satu dekade. Surat kabar itu mengatakan sopir salah satu terdakwa menyimpan buku catatan yang merinci informasi mengenai suap. [voa/lat]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Mantan Presiden Argentina Pimpin Jaringan Korupsi : https://ift.tt/2vIZtsZ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mantan Presiden Argentina Pimpin Jaringan Korupsi"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.