Search

Temuan Bom PD II, Jerman Evakuasi 70 Ribu Warga

INILAHCOM, Berlin - Kurang lebih 70.000 orang di Kota Frankfurt, Jerman, harus meninggalkan rumah mereka pada Minggu akibat ditemukannya satu bom yang tak meledak dari Perang Dunia II, demikian laporan kantor berita DPA, Rabu (30/8/2017).

Bom dari PD II tersebut, HC-4000 yang berisi 1,4 ton peledak, ditemukan selama pekerjaan pembangunan di kota itu pada Selasa, kata siaran pers dari Departemen Pemadam Frankfurt.

Bom itu akan dijinakkan setelah pengungsian pada Minggu, kata siaran pers tersebut, sebagaimana dikutip dari Xinhua, Kamis pagi. Tak ada bahaya saat ini dan lokasi bom itu ditutup oleh polisi.

Dengan mengutip keterangan polisi, DPA melaporkan satu daerah dalam radius 1,5 kilometer di sekeliling bom tersebut harus dibersihkan.

Bukan tidak biasa bom yang tak meledak dari PD II ditemukan selama kegiatan pembangunan di kota besar Jerman.

Pengungsian terbesar yang disebabkan oleh temuan semacam itu terjadi di Augsburg pada Malam Natal 2016, ketika 54.000 orang harus meninggalkan rumah mereka.

Pada Mei 2017, 50.000 orang diungsikan di Hannover selama operasi penjinakkan bom.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Temuan Bom PD II, Jerman Evakuasi 70 Ribu Warga : http://ini.la/2401454

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Temuan Bom PD II, Jerman Evakuasi 70 Ribu Warga"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.