SEBELUM Harvey meluluhlantakkan Texas, beberapa badai dahsyat pernah melanda Amerika Serikat sejak tahun 2000. Apakah Harvey telah mengalahkan badai lainnya?
Kedahsyatan Badai Harvey dapat setara dengan Badai Katrina tahun 2005 silam dalam pengaruhnya terhadap ekonomi, menurut peneliti badai senior di University of Miami, Brian McNoldy.
"Wilayah Houston dan Corpus Christi akan kacau untuk waktu yang lama," kata McNoldy.
Badai Harvey yang menghancurkan kawasan Texas pada 25 Agustus lalu mengingatkan kita akan beberapa badai dahsyat yang pernah memorak-porandakan AS.
Berikut beberapa badai yang paling merusak yang melanda AS sejak tahun 2000 seperti dikutip National Geographic dari PhysOrg:
Katrina
Badai Katrina melintasi ujung Florida dan kemudian menyapu Teluk Meksiko dan melewati Louisiana dan Mississippi, menyebabkan lebih dari 1.800 kematian.
Kerusakan yang disebabkan oleh Katrina diperkirakan mencapai US$108 miliar dan menjadi badai 'termahal' dalam sejarah AS, menurut National Hurricane Center.
Sebagian besar korban jiwa ada di negara bagian Louisiana, di mana ribuan rumah dan gedung di New Orleans dihancurkan oleh angin kencang dan banjir.
Mississippi, Florida, Georgia, dan Alabama juga melaporkan adanya korban jiwa.
Katrina menyebabkan sekitar 3 juta orang hidup tanpa listrik selama beberapa pekan setelah bencana.
Sandy
Angin kencang dan gelombang Badai Sandy, yang dijuluki sebagai 'superstorm' karena ekstratropis pada saat menyentuh daratan, menghancurkan garis pantai New York dan New Jersey pada akhir Oktober 2012.
Menurut National Hurricane Center, setidaknya 650 ribu rumah hancur dan 8,5 juta tenaga listrik padam.
Pemerintah AS secara resmi menghitung kerugian sekitar US$50 miliar. Setidaknya, 147 jiwa melayang seketika akibat badai tersebut dan sejumlah korban tewas secara tidak langsung akibat hipotermia, keracunan monoksida, dan pohon tumbang selama pembersihan area.
Hingga kini, perbaikan rumah dan infrastruktur akibat badai masih dilakukan.
Ike
Gelombang Badai Ike menaikkan tingkat air di hampir seluruh Pantai Teluk AS ketika terjadi pada tahun 2008. Ike menyebabkan kerusakan senilai hampir US$30 miliar, dengan dominasi kerusakan di Texas, Louisiana, dan Arkansas.
National Hurricane Center mencatat sedikitnya 20 orang menjadi korban Badai Ike.
Gelombang menerjang pantai Texas dan Louisiana, dan hampir 3 juta orang di negara tersebut kehilangan listrik. Angin menumbangkan pohon dan sejumlah rumah telah rusak.
Wilma
Datang menjelang akhir musim topan yang luar biasa tahun 2005, Wilma menyebabkan 98 persen Florida Selatan kehilangan listrik.
Para ahli di National Hurricane Center berusaha menghubungkan kerusakan yang meluas di negara bagian sampai pada inti besarnya.
Pohon-pohon tumbang, jendela-jendela hancur, atap rumah rontok, dan tanaman tersapu badai. AS melaporkan kerusakan lebih dari US$21 miliar dan lima orang tewas.
Ivan
Lonjakan Badai Ivan setinggi 10 hingga 15 kaki (sekitar 3 hingga 4,5 meter) pada tahun 2004 menyebabkan seperempat jembatan antarnegara bagian runtuh di Florida, bersama dengan Alabama menjadi negara-negara yang paling parah terkena dampaknya, menurut National Hurricane Center. Akibat bencana itu, ribuan rumah rusak dan hancur.
Puing-puing yang menumpuk setelah badai terbentang lebih dari 1,2 kilometer dan setinggi tujuh lantai. Hampir 2 juta orang kehilangan aliran listrik.
Menurut National Hurricane Center, Badai Ivan telah membunuh 25 orang dan menyebabkan kerusakan dengan nilai lebih dari US$18 miliar.
Rita
Rita, salah satu badai topan terkuat yang memecahkan rekor pada tahun 2005, menciptakan salah satu evakuasi skala terbesar dalam sejarah AS.
National Hurricane Center mencatat, lebih dari 2 juta orang diperkirakan telah mengungsi dari kawasan pantai Texas.
Terjadi hanya beberapa pekan setelah Katrina, angin dan hujan yang dibawa Rita menyebabkan kerusakan senilai US$12 miliar dan menewaskan 62 orang, termasuk sejumlah penghuni panti jompo yang busnya terbakar saat mereka menyelamatkan diri dari badai.
Hampir setiap bangunan di beberapa wilayah pesisir barat daya negara bagian Louisiana hancur dan sebagian hanyut tersapu badai.
Baca Kelanjutan Ini Badai Dahsyat yang Hantam AS Sejak 2000-an : http://ini.la/2401129Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ini Badai Dahsyat yang Hantam AS Sejak 2000-an"
Posting Komentar