INILAHCOM, Charlotte--Dua orang tewas dan beberapa lainnya terluka ketika seorang tersangka melepas tembakan ke Universitas North Carolina di Charlotte, AS, Selasa (30/4/2019) waktu setempat, demikian VOA, Rabu (1/5/2019) mengutip stasiun televisi lokal Charlotte, WBTV.
Penembakan yang terjadi sekitar pukul 17:45, dekat gedung administrasi Kennedy Hall universitas itu. Belum ada kabar mengenai kondisi korban yang terluka, tapi tersangka sudah ditahan.
"Lari, Sembunyi, Lawan. Segera amankan diri," tulis universitas itu di Twitter sesaat sebelum pukul 18.00.
Kampus itu mengatakan pada situs webnya, kampus ditutup dan mahasiswa dan staf harus "tetap berada di lokasi yang aman."
Rekaman video yang diunggah ke media sosial menunjukkan mahasiswa ke luar dari bangunan kampus dengan tangan diangkat, sementara polisi berlari melewati mereka menuju lokasi penembakan.
Juru bicara Departemen Kepolisian Charlotte-Mecklenberg mengukuhkan terjadi penembakan di universitas tersebut, tetapi menolak memberi informasi lebih lanjut.
Menurut situs webnya, di University of North Carolina, Charlotte, terdapat lebih dari 26.500 mahasiswa serta 3.000 staf pengajar dan karyawan. [voa/lat]
Baca Kelanjutan Penembakan Lagi di AS, 2 Orang Tewas : http://bit.ly/2PDTfmYBagikan Berita Ini
0 Response to "Penembakan Lagi di AS, 2 Orang Tewas"
Posting Komentar