Search

Perundingan Dagang AS-China Tanpa Kesepakatan

INILAHCOM, Washington--AS dan China tampaknya mengakhiri putaran perundingan terakhir mereka tanpa mengumumkan sebuah persetujuan.

Menteri Keuangan Steven Mnuchin dan Utusan Perdagangan AS Robert Lighthizer bertemu sebentar dengan delegasi yang dipimpin Wakil Perdana Menteri Liu He. Sebelum pembicaraan, Mnuchin berbicara sebentar dengan para wartawan. Katanya, diskusi yang berlangsung bersifat konstruktif.

Tidak ada komentar lebih jauh dari Pemerintah AS, dan delegasi China kembali ke Beijng.

Setelah pembicaraan berakhir, Presiden Donald Trump mengirim cuitan bahwa hubungan dengan Presiden Xi Jinping tetap erat dan pembicaraan akan dilanjutkan, tetapi pemberlakuan tarif terhadap China oleh AS bisa dibatalkan atau bisa juga tidak dibatalkan.

Sebelumnya, Trump mengirim serangkaian cuitan tentang perang dagang yang semakin meningkat dengan China, sementara AS menaikkan tarif dari 10% menjadi 25% terhadap impor China bernilai US$ 200 miliar. Beijing berjanji akan melakukan tindakan balasan. [voa/lat]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Perundingan Dagang AS-China Tanpa Kesepakatan : http://bit.ly/2JgwvJg

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Perundingan Dagang AS-China Tanpa Kesepakatan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.