Search

Trump Marah, Tinggalkan Pertemuan dengan Kongres

INILAHCOM, Washington DC--Sebuah perundingan antara Gedung Putih dan anggota Fraksi Demokrat di Kongres sekitar perjanjian pembangunan proyek-proyek infrastruktur yang luas, tiba-tiba gagal secara dramatis, ketika Presiden AS Donald Trump meninggalkan pertemuan dengan marah.

Ia bahkan tidak mau berjabatan tangan dengan para anggota Kongres dari Partai Demokrat, ataupun duduk untuk berunding. Trump kemudian memarahi Ketua DPR Nancy Pelosi karena menuduhnya telah mengadakan "usaha untuk menutup-nutupi" penyelidikan yang sedang diadakan oleh Kongres AS. Demikian laporan VOA, Kamis (23/5/2019).

Trump meninggalkan kantornya di Oval Office setelah tiga menit dan pergi ke Rose Garden di halaman Gedung Putih untuk memberikan keterangan pers.

Trump menuduh kelompok Demokrat telah mengadakan pertemuan sebelumnya untuk membahas masalah pemakzulan presiden atau impeachment.

Trump mengatakan di Rose Garden bahwa penyelidikan yang dilakukan Jaksa Khusus Robert Mueller selama dua tahun adalah "usaha menggulingkan presiden Amerika Serikat." [voa/lat]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Trump Marah, Tinggalkan Pertemuan dengan Kongres : http://bit.ly/2EpTOwk

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Trump Marah, Tinggalkan Pertemuan dengan Kongres"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.