INILAHCOM, Amsterdam--Polisi Belanda telah menangkap tujuh orang yang diduga merencanakan "serangan teror besar di Belanda." Jaksa nasional mengatakan mereka percaya bahwa dugaan plot telah digagalkan.
Kantor kejaksaan nasional, yang dikutip dari VOA, Jumat (28/9/2018) mengatakan bahwa para tersangka itu ditangkap di kota Arnhem dan Weert.
Dikatakan penangkapan itu adalah hasil investigasi selama berbulan-bulan berdasarkan intelijen yang menunjukkan seorang lelaki keturunan Irak berusia 34 tahun sedang merencanakan serangan terhadap sebuah acara besar yang dapat menelan banyak korban.
Para tersangka diduga berencana menggunakan rompi bom dan senapan serbu untuk menyerang satu lokasi, dan sebuah bom mobil untuk menyerang yang lain. Pihak berwenang mengatakan mereka masih menyelidiki kemungkinan target-target mereka. [voa/lat]
Baca Kelanjutan Tujuh Ditangkap, Belanda Gagalkan Teror Besar : https://ift.tt/2R85dFABagikan Berita Ini
0 Response to "Tujuh Ditangkap, Belanda Gagalkan Teror Besar"
Posting Komentar