INILAHCOM, Jakarta--Kepala Keamanan Amhara, Brigjen Asamnew Tsege, dituding berada di balik upaya kudeta gagal di negara bagian Amhara, Ethiopia.
Awal tahun lalu, Tsege berada di antara sekelompok perwira tinggi yang dibebaskan dari penjara ketika pemerintahan sebelumnya membebaskan tahanan politik sebagai tanggapan atas tekanan publik. Jenderal itu telah ditahan selama sembilan tahun karena diduga merencanakan kudeta.
Upaya kudeta itu terjadi pada Sabtu malam (22/6/2019) waktu setempat di negara bagian Amhara.
Kepala Staf Angkatan Darat Seare Mekonnen dan seorang pensiunan jenderal tewas dalam "serangan terkoordinasi" di rumah Seare. Di aditembak mati oleh pengawalnya. Media pemerintah melaporkan pengawal itu telah ditangkap, tetapi tidak ditahan.
Juru bicara Perdana Menteri Ethiopia Abiy Ahmed, Billene Seyoum mengatakan apa yang disebutnya sebagai "pasukan pembunuh" mendatangi sebuah pertemuan di ibukota negara bagian Amhara, menewaskan presiden kawasan itu Ambachew Mekonnen dan salah seorang penasihat seniornya. [bbc/voa/lat]
Baca Kelanjutan Jenderal Asamnew, Pemimpin Kudeta Gagal Ethiopia : http://bit.ly/2KzzA8cBagikan Berita Ini
0 Response to "Jenderal Asamnew, Pemimpin Kudeta Gagal Ethiopia"
Posting Komentar