INILAHCOM, Seoul--Presiden AS Donald Trump dan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un memutuskan akan melanjutkan kembali pembicaraan di Hanoi, Vietnam guna mewujudkan Semenanjung Korea bebas senjata nuklir dan menciptakan kemajuan hubungan kedua negara.
Kedua pemimpin mengatakan, pertemuan mereka yang kedua di Hanoi merupakan kesempatan penting untuk membangun kepercayaan dan mengangkat hubungan antara kedua negara ke tingkat berikutnya, demikian Reuters mengutip media resmi Pemerintah Korea Utara, KCNA, Jumat (1/3/2019).
Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-2 Trump dan Kim di Hanoi, Vietnam selama dua hari (27-28 Februari 2019) berlangsung tanpa hasil.
Juru Bicara Gedung Putih Sarah Sanders mengatakan pertemuan lanjutan kedua pemimpin akan dilakukan di kemudian hari.
Sebelumnya, Trump mengatakan ia optimistis tentang pertemuan puncaknya dengan Kim--dalam upaya AS untuk mengakhiri ancaman persenjataan senjata nuklir Pyongyang.
Namun, menjelang pertemuannya dengan Kim di hari pertama, hanya sedikit bukti konkret bahwa kemajuan telah dibuat untuk menetapkan persyaratan spesifik denuklirisasi yang dijanjikan Korea Utara.
Belum diketahui kapan pertemuan kedua Trump dan Kim di Hanoi kembali diselenggarakan. [lat/voa]
Baca Kelanjutan Trump dan Kim akan Lanjutkan Pembicaraan di Hanoi : https://ift.tt/2SA0USZBagikan Berita Ini
0 Response to "Trump dan Kim akan Lanjutkan Pembicaraan di Hanoi"
Posting Komentar