Search

Hari Ini Trump dan Kim Kembali Bertemu

INILAHCOM, Hanoi--Presiden AS Donald Trump dan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un, hari ini, Rabu (27/2/2019) kembali bertemu di Hanoi, Vietnam--setelah pertemuan bersejarah bulan Juni 2018 di Singapura.

Dunia berharap, pertemuan kedua pada 27-28 Februari itu akan menghasilkan semacam kesepakatan terkait program senjata nuklir Korea Utara yang kontroversial.

Sebagian besar dunia menginginkan Korea Utara untuk menghapus senjata nuklirnya--proses yang biasanya disebut sebagai denuklirisasi.

Tetapi Korea Utara selalu mengatakan tidak akan melakukannya sampai mereka merasa aman dari ancaman AS dan pihak-pihak lain.

Karena itulah Korea Utara dikenai serangkaian sanksi yang menghambatnya berdagang atau berhubungan secara normal dengan dunia yang lebih luas. Mereka menginginkan tindakan yang melonggarkan sanksi tersebut.

Sejauh ini Korea Utara belum menghapus senjata nuklirnya. Padahal tahun lalu, Trump dan Kim menandatangani Deklarasi Singapura yang sangat optimistis tetapi tidak rinci.

Mereka mengatakan mendukung perdamaian dan denuklirisasi, tetapi mereka tidak pernah menyatakan apa arti sebenarnya atau bagaimana akan diwujudkan.

Korea Utara telah meledakkan situs percobaan nuklir--meskipun sebenarnya mereka tidak memerlukannya lagi selama negara itu mengetahui nuklirnya efektif--tetapi tidak terdapat indikasi Pyongyang melakukan hal lainnya untuk menghentikan pengembangan nuklir.

Pada kenyataannya, pejabat senior intelijen AS mengatakan Korea Utara tidak pernah menghentikannya, karena mereka meyakini hal itu "penting bagi kelangsungan hidup rezim".

Dalam beberapa minggu terakhir, Trump sepertinya mengurangi ambisinya, dengan mengatakan dirinya sudah gembira selama Korea Utara tidak lagi melakukan tes peluru kendali atau bom nuklir, yang merupakan status quo saat ini.

AS kemungkinan juga akan mendesak Korea Utara untuk memberikan daftar lengkap seluruh teknologi nuklirnya--tetapi hal ini pun mereka tidak pernah bersedia melakukannya. [bbc/lat]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Hari Ini Trump dan Kim Kembali Bertemu : https://ift.tt/2EhA8K7

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hari Ini Trump dan Kim Kembali Bertemu"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.