Search

Shutdown AS, Senat Hadapi Jalan Buntu

INILAHCOM, Washington--Para senator AS mengalami kesulitan untuk menemukan titik temu untuk menyepakati sebuah undang-undang pendanaan pemerintah, memasuki hari kedua shutdown atau penutupan seluruh layanan pemerintah.

Sidang Senat ditunda pada hari Minggu (21/1) dan pemungutan suara dijadwalkan baru akan berlangsung Senin (22/1) tengah hari, atau Selasa (23/1) dini hari WIB.

Partai Demokrat menginginkan Presiden Donald Trump merundingkan ketentuan imigrasi sebagai bagian dari kesepakatan anggaran, namun Partai Republik mengatakan tidak mungkin dicapai kesepakatan ketika seluruh layanan pemerintah federal ditutup.

Senator Demokrat dan Republikan terus saling menyalahkan.

Trump sendiri menyerukan dilakukannya pemungutan suara dengan mayoritas yang sederhana untuk mengakhiri jalan buntu.

Di bawah peraturan Senat, RUU tersebut membutuhkan 60 suara di majelis beranggotakan 100 orang itu untuk nisa disahkan.

Partai Republik saat ini berkekuatan 51 senator di Senat dan membutuhkan dukungan sejumlah senator Demokrat untuk mengesahkan suatu anggaran.

Namun Trump mengatakan RUU anggaran sekarang ini membutuhkan suara mayoritas sederhana yang dikenal sebagai nuclear option, opsi nuklir. [voa]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Shutdown AS, Senat Hadapi Jalan Buntu : http://ift.tt/2rtEDOK

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Shutdown AS, Senat Hadapi Jalan Buntu"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.