Search

Terperosok Sumur 12 Meter, Bocah 7 Tahun Selamat - Radar Jogja

RADAR JOGJA – Bocah bernama Aurelio Rafael Aditya,7 asal Wonosobo terperosok ke dalam sumur sedalam 12 meter. Peristiwa tersebut terjadi di dekat toilet pintu masuk Candi Borobudur, Minggu (1/1).

Kejadian tersebut bermula saat sang ibu dari bocah tersebut berada di toilet. Sementara anak-anak berada di luar dan bermain bersama. Tanpa disengaja, tutup sumur yang berupa cor beton itu ambles terinjang bocah tersebut. Melihat insiden tersebut, sang ibu yang sudah keluar dari toilet, berteriak meminta pertolongan.

Mendengar teriakan itu, ketiga anggota TNI yang berjaga, memberikan pertolongan kepada anak tersebut, dengan masuk ke dalam sumur. Alih-alih menggunakan peralatan khusus, justru hanya berbekal nekat.

Aanggota Kodim 0705/Magelang Serda Rahman bersama kedua rekannya yang saat itu tengah bertugas mengaku, mendengar teriakan minta tolong. Mereka merapat ke sumber suara dan mendapati ada anak yang tercebur ke dalam sumur.

Tanpa berpikir panjang, dirinya turun ke dalam sumur tanpa membawa peralatan khusus. Di tengah kegentingan, rekannya melihat ada selang dengan panjang 8 meter. Lantas, mereka menurunkan selang itu dengan menekuknya menjadi dua.

Dengan begitu, kaki Rahman bisa menginjak dan diselipkan di antara selang itu. Kemudian, anak tersebut dirangkul dan selangnya perlahan ditarik bersama-sama. “Anak itu tenggelam, saat sudah di bawah, saya megang bajunya, saya angkat ke atas, dan saya gendong,” urainya.

Bahkan, Rafael kondisinya sudah lemas mengingat dia kemasukan air. Lantaran sempit, Rahman membawa anak itu keluar terlebih dahulu, setelah itu barulah dia yang keluar. “Proses evakuasinya berjalan kurang dari lima menit,” jelasnya.

Setelah dievakuasi, anak tersebut selamat dengan bantuan TNI, pekerja, dan pengunjung. Saat berhasil keluar dari sumur, tubuhnya tidak ditemukan luka berat atau dalam keadaan kritis saat dikeluarkan. Anak itu lantas mendapat pelukan dari sang ibu.

General Manager TWC Borobudur Jamaludin Mawardi menyebut, Sumur memiliki kedalaman kurang lebih 10-12 meter tersebut memang tidak terpakai. “Tapi masih ada cadangan air bersih di dalamnya,” jelasnya.

Kendati begitu, pengelola TWC tetap melarikan korban ke fasilitas kesehatan terdekat. Saat dilakukan pemeriksaan, tidak ditemukan luka-luka serius. Setelah dilakukan rontgen di RSD Merah Putih, hasilnya, anak itu dinyatakan dalam kondisi sehat dan tidak ditemukan luka-luka. Begitu pula dengan kondisi paru-paru yang normal. “Mengingat dia sempat tenggelam dan meminum air sumur,” sebutnya.

Meski mengalami insiden tersebut, rombongan, termasuk Rafael tetap melanjutkan agenda wisatanya. Pengelola pun memberikan diskresi dengan membebaskan tiket masuk ke candi sebagai kompensasi. Dari keluarga pun, kata Jamal, tidak memberikan tuntutan lebih kepada pengelola. Mengingat sang anak sudah selamat dan berhasil dievakuasi. Sehingga permasalahan itu sudah benar-benar selesai.

Kejadian ini, lanjut dia, menjadi pengalaman penting bagi TWC. Khususnya soal kolaborasi dengan semua pihak, termasuk TNI dan Polri. Juga harus meningkatkan kewaspadaan terhadap hal-hal yang berpotensi menimbulkan bencana. (aya/bah)

Adblock test (Why?)



"selamat" - Google Berita
January 05, 2023 at 08:44AM
https://ift.tt/I1sJbfH

Terperosok Sumur 12 Meter, Bocah 7 Tahun Selamat - Radar Jogja
"selamat" - Google Berita
https://ift.tt/HC6ThsK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terperosok Sumur 12 Meter, Bocah 7 Tahun Selamat - Radar Jogja"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.