Pelatih Bayern Munich, Hans-Dieter Flick, sudah mengucapkan selamat kepada Chelsea terkait transfer striker RB Leipzig, Timo Werner.
Hal itu dikatakan Flick saat menjawab pertanyaan wartawan dalam sesi jumpa pers pralaga kontra Bayer Leverkusen, Jumat (5/6).
Meskipun kepindahan tersebut belum resmi, tapi Chelsea kini menjadi yang terdepan mendatangkan Werner.
Chelsea dilaporkan siap membayar klausul pelepasan Werner senilai £54 juta. Tidak hanya itu, The Blues juga menyodori gaji tertinggi di klub, yakni mencapai £200.000 per pekan!
Sebelumnya, Bayern menjadi salah satu klub yang disebut-sebut bisa menjadi pelabuhan baru Werner, selain Liverpool.
"Ini adalah keputusan yang sudah dibuat Timo. Anda harus menghormati itu. Semuanya baik-baik saja," ucap Flick.
"Timo adalah pemain yang sangat bagus. Dia pencetak gol ulung. Keputusan yang sangat baik dari Chelsea,” tambahnya.
Adapun pada musim ini, Werner tampil sebagai starter dalam 28 dari 29 laga Leipzig di Bundesliga dengan torehan 25 gol!
Jumlah tersebut hanya kalah dari topskor sementara kompetisi, yakni bomber Bayern, Robert Lewandowski.
Selama ini, Bayern memang dikenal sebagai tim yang kelewat dominan di Bundesliga Jerman. Satu kebijakan transfer mereka yang menjadi anekdot yakni: memperkuat tim dengan melemahkan tim rival.
Kebetulan, Leipzig terhitung stabil di papan atas sejak promosi ke Bundesliga pada musim 2016/17.
Yang menarik, dalam dua pertemuan di Bundesliga musim ini, Bayern gagal menang melawan Leipzig.
"selamat" - Google Berita
June 06, 2020 at 01:34PM
https://ift.tt/30fzWb6
Pelatih Bayern Munich Hansi Flick: Selamat Chelsea Atas Transfer Timo Werner - Goal.com
"selamat" - Google Berita
https://ift.tt/35maaAR
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Pelatih Bayern Munich Hansi Flick: Selamat Chelsea Atas Transfer Timo Werner - Goal.com"
Posting Komentar