INILAHCOM, Ankara - Turki akan melakukan perombakan kabinet, setahun setelah upaya kudeta yang gagal, hal itu diumumkan oleh Perdana Menteri Turki Binali Yildirim pada Rabu (17/7/2017).
Wakil Perdana Menteri Mehmet Simsek, yang dipercaya oleh para pelaku pasar keuangan, tetap menjabat, tetapi mantan menteri perekonomian Ali Babacan tidak kembali ke kabinet meski menurut rumor yang santer terdengar ia akan kembali menjabat.
"Ini merupakan perubahan normal. Perombakan kabinet terkadang dilakukan ketika dibutuhkan perubahan," kata Yildirim usai rapat dengan Presiden Recep Tayyip Erdogan di istana presiden di ibu kota Ankara seperti dikutip dari AFP.
Menteri Kehakiman Bekir Bozdag ditunjuk menjadi wakil perdana menteri, sementara Wakil Perdana Menteri Nurettin Canikli kini menjabat sebagai menteri pertahanan yang baru.
Sejumlah analis awal memprediksi menteri luar negeri akan diganti atau menantu presiden Erdogan sekaligus Menteri Energi Berat Albayrak diangkat menduduki jabatan lebih tinggi.
Namun kenyataannya jabatan menteri dalam negeri, menteri luar negeri dan menteri energi tidak mengalami perubahan.
Juru bicara pemerintah sekaligus Wakil Perdana Menteri Numan Kurtulmus ditunjuk menjadi menteri kebudayaan.
Ada enam menteri baru di kabinet, termasuk Julide Sarieroglu, perempuan yang ditunjuk sebagai menteri ketenagakerjaan dan Abdulhamit Gul sebagai menteri kehakiman.
Masuknya Sarieroglu membuat kabinet sekarang memiliki dua menteri perempuan. Ia bergabung dengan Menteri Keluarga Fatma Betul Sayan Kaya.
Baca Kelanjutan Turki Akan Lakukan Perombakan Kabinet : http://ini.la/2392353Bagikan Berita Ini
0 Response to "Turki Akan Lakukan Perombakan Kabinet"
Posting Komentar