Search

Topan Kedua Kembali Hantam Taiwan

INILAHCOM, Taipei - Topan kedua menghantam Taiwan dalam 24 jam terakhir, menyebabkan kerusakan di bagian selatan dan tengah wilayah itu pada Senin (31/7/2017), setelah topan Nesat mengakibatkan 100 orang lebih terluka dan tutupnya perdagangan di akhir pekan.

Pasar keuangan dan bisnis sedianya akan dibuka di Taipei pada Senin setelah ibu kota kembali normal. Namun, kota kedua terbesar di pulau tersebut, Kaohsiung di pantai selatan akan tetap ditutup menyusul topan kedua yang terjadi, topan Haitang yang diperkirakan akan membawa hujan deras serta kemungkinan akan banjir dan tanah longsor, lapor Reuters.

Topan Haitang mendarat dan menyapu area daerah selatan dan tenggara pulau pada Minggu siang (30/7/2017), demikian menurut keterangan dari situs pemerintah setempat.

Biro Cuaca Pusat Taiwan mengatakan kejadian tersebut adalah pertama kalinya pulau tersebut mengeluarkan peringatan untuk dua topan yang datang bersamaan dalam kurun 50 tahun.

Topan Nesat merupakan topan berkekuatan sedang dengan kecepatan angin sekitar 119 kilometer per jam. Topan tersebut menyapu tanah pada Sabtu (29/7/2017), namun telah berpindah ke Provinsi Fujian di China, demikian lansir kantor berita Xinhua.

Topan yang menyapu daratan Taiwan tersebut mengakibatkan lebih dari 40 jadwal penerbangan EVA Airways Corp --baik kedatangan maupun keberangkatan-- mengalami pembatalan. Lebih dari 10.000 penumpang batal berpergian.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Topan Kedua Kembali Hantam Taiwan : http://ini.la/2394827

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Topan Kedua Kembali Hantam Taiwan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.