Search

Selamat tinggal Chevrolet Aveo - ANTARA Otomotif

Jakarta (ANTARA) - General Motors (GM) mengonfirmasi telah menghentikan produksi mobil mungil Chevrolet Sonic, atau dikenal dengan nama Chevrolet Aveo di Asia, karena permintaan yang terus menyusut.

Menurut laman USA Today dikutip Minggu, GM mengatakan bahwa pabrik Aveo di Michigan akan dialihkan untuk memproduksi mobil listrik Chevrolet Bolt.

Chevrolet Aveo merupakan salah satu model yang muncul di era kebangkitan GM pada 2012.

Mobil yang menyasar kaum muda itu mencapai titik penjualan tertinggi pada 2015 sebanyak 93.518 unit di AS.

Namun pada 2019, penjualan Chevrolet Aveo menurun 32 persen ketimbang setahun sebelumnya sebanyak 13.971 unit.

The Chevrolet 2012 Chevrolet Sonic/Aveo. (Reuters/Rebecca Cook)

Minat konsumen AS yang menurun pada mobil kecil membuat Chevrolet menghentikan penjualan Aveo yang dilego seharga 16.720 dolar AS (Rp240,7 juta).

Pada pekan lalu, Toyota juga menghentikan penjualan Toyota Yaris yang bermain di kelas yang sama dengan Aveo.

Hasilnya, pasar city car di AS mengerucut pada sedikit modal saja yakni Honda Jazz, Hyundai Accent dan Kia Rio.

Baca juga: GM Kenalkan Aveo Prime dengan Setumpuk Kemewahan

Baca juga: GM Peroleh 341 SPK Selama IIMS

Baca juga: Harga suku cadang Chevrolet 40 persen lebih murah

Pewarta: A069
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020

Let's block ads! (Why?)



"selamat" - Google Berita
July 12, 2020 at 07:49AM
https://ift.tt/2ZYl7YF

Selamat tinggal Chevrolet Aveo - ANTARA Otomotif
"selamat" - Google Berita
https://ift.tt/35maaAR
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Selamat tinggal Chevrolet Aveo - ANTARA Otomotif"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.