Seorang pengendara sepeda motor mengalami kecelakaan tunggal di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat (Jakpus). Pemotor bernama Makrup (40) tewas dalam insiden kecelakaan tersebut.
Kapolsek Cempaka Putih, Kompol Bernard Saragih, menjelaskan kecelakaan itu terjadi di Jalan Pramuka Raya, Rawasari, Cempaka Putih, Jakpus, pada sore ini sekitar pukul 16.00 WIB.
"(Kecelakaan) tunggal itu yang di depan Hyundai Pramuka. (Korban) MD (meninggal dunia)," kata Kompol Bernard saat dimintai konfirmasi, Senin (13/3/2023).
Kecelakaan itu tepatnya terjadi di Jalan Pramuka Raya arah Rawamangun, Jakarta Timur.
Berdasarkan informasi dari kepolisian, korban berprofesi sebagai guru. Korban diketahui tinggal di Jalan Kayujati V, Rawamangun, Pulogadung, Jaktim.
"Sepeda motor NMax dengan nopol B-4675-TTU. Korban sudah dievakuasi ke RSCM oleh petugas lalu lintas," jelasnya.
Insiden kecelakaan itu sempat terekam kamera warga. Dikabarkan anak korban yang selamat dari kecelakaan tersebut dievakuasi ke puskesmas setempat untuk mendapatkan perawatan.
"(Masih dicek) nanti kalau sudah ada laporannya dikabari," kata Kanit Laka Lantas Polres Metro Jakpus AKP Sutiyono saat dimintai konfirmasi terpisah.
Belum diketahui penyebab dan kronologi kecelakaan ini.
Sementara itu, seorang warga, Fachriandy, mengatakan ada seorang anak yang diselamatkan dalam kecelakaan tersebut.
"Anaknya masih sempet sadar cuma bapaknya nggak sempet bangun. Nah anaknya pas kejadian langsung dibantu sama mobil Pajero kalau nggak salah, ke RS terdekat infonya sih selamat sudah ditangani," kata Fachriandy saat dikonfirmasi terpisah.
Lihat juga Video: Jumlah Korban Laka Maut Pantura Rembang, 4 Tewas-16 Luka-luka
(jbr/mea)"selamat" - Google Berita
March 13, 2023 at 06:54PM
https://ift.tt/kIj8xfm
Guru Meninggal dalam Kecelakaan Tunggal di Jakpus, Anaknya Selamat - detikNews
"selamat" - Google Berita
https://ift.tt/MeDvya1
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Guru Meninggal dalam Kecelakaan Tunggal di Jakpus, Anaknya Selamat - detikNews"
Posting Komentar