WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA--Hari ini, Hari Film Nasional, Selasa (30/3/2020).
Tanggal 30 Maret diperingati sebagai Hari Film Nasional bertepatan dengan pengambilan adegan pertama film Darah & Doa atau Long March of Siliwangi disutradarai Usmar Ismail.
Banyak sutradara hingga pemain film Indonesia menuliskan pesan dan kesan mereka selama berkecimpung di industri perfilman Indonesia.
Salah satu aktor yang mengucapkan selamat Hari Film Nasional yakni Aktor Adipati Dolken.
Bintang film Teman Tapi Menikah, yang akrab disapa Dodot itu menuliskan kesan dan pesannya di akun Instagram pribadinya @adipati.
• Film Teman Tapi Menikah 2 Ditonton Lebih 365 Orang, Akting Adipati Dolken dan Mawar de Jongh Dipuji
• Gunakan Dompet Digital, Mawar de Jongh dan Adipati Dolken Ngaku Top Up Secukupnya, Ini Alasannya
Menurut Adipati film bukan hanya ladang mata pencahariannya, tapi juga kebutuhan hidupnya.
"Selamat Hari Film Nasional!! Film buat saya bukan cuma sekedar pekerjaan tapi kehidupan," tulis Adipati di akun Instagramnya.
Dia mengatakan bahwa film banyak memberi pelajaran berharga tentang kehidupan. Film nasional, kata dia, bagaikan mengalir dalam aliran darahnya.
"Banyak sekali pengalaman, tempaan, kebahagiaan, pelajaran, keluarga dari pekerjaan film. Darah saya mengalir bersama film nasional," katanya.
• Tanggapan Adipati Dolken tentang Kesempatan Meraih Piala Citra Kembali
• Kejutan di Konser Teman Tapi Menikah 2, Adipati Dolken Main Perkusi, Mawar de Jongh Bernyanyi
Adipati Dolken berharap, film Indonesia semakin maju pada masa depan.
Apalagi, penikmat film Indonesia mulai banyak dan semakin bersemangat untuk menonton film Indonesia di bioskop.
"Semoga film di Indonesia semakin besar dan semoga pembuat dan penikmat film nasional semakin bersemangat untuk film-film Indonesia ke depan!" tuturnya.
Karier Adipati Dolken di pentas film nasional sudah tercatat sebagai nominator aktor terbaik dalam Festifal Film Indonesia tahun 2018 untuk film Teman Tapi Menikah.
Aktor Terbaik FFI 2018 dimenangkan oleh rekannya yakni aktor Gading Marten untuk film Love for Sale.
Penulis: Muhammad Naufal
Editor: Intan Ungaling Dian
"selamat" - Google Berita
March 31, 2020 at 03:28PM
https://ift.tt/2xFKoMs
Harapan Adipati Dolken saat Memberi Ucapan Selamat Hari Film Nasional - Warta Kota
"selamat" - Google Berita
https://ift.tt/35maaAR
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Harapan Adipati Dolken saat Memberi Ucapan Selamat Hari Film Nasional - Warta Kota"
Posting Komentar