Petinggi Desa Parang, Kecamatan Karimunjawa, Muh Zaenal Arifin mengatakan, kejadian ini bermula pada Minggu sekitar pukul 16.00 KM Prinsif bertolak dari Pelabuhan Batang dengan tujuan laut utara Jawa mencari ikan.
Pada Senin pukul 08.00 pada posisi 65 mil utara Kabupaten Batang, tiba-tiba cuaca buruk. Ombak besar setinggi 3 meter dan angin kencang datang saat mereka tebar jaring. Kapal mereka pun miring dan tersapu ombak hingga terbalik.
Awak kapal sempat bertahan di laut selama sekitar satu jam setelah kapal terbalik. Beruntung, pada pukul 09.00, 11 anak buah kapal (ABK) ditolong nakhoda KM Samudra Indah Riyadi yang berada tak jauh dari lokasi tersebut.
Zaenal Arifin melanjutkan, nakhoda KM Prinsif kemudian menghubungi pemilik kapal lewat radio KM Samudra Indah untuk melaporkan kejadian ini. ”Atas perintah pemilik kapal, awak kapal agar diselamatkan. Sementara kapal yang terbalik ditarik dan dibawa pulang,” katanya kepada Jawa Pos Radar Kudus.
Dia menjelaskan, penarikan kapal terbalik itu, pada posisi 30 mil barat Karimunjawa KM Samudra Indah tak mampu lagi menarik. ”Akhirnya pemilik kapal berkomunikasi dengan kami sebagai petinggi agar ada bantuan dua kapal nelayan. Akhirnya kapal milih warga Desa Parang dikerahkan untuk menarik ke Perairan Pulau Parang,” ungkapnya.
Kapal baru tiba di pinggir perairan Pulau Parang Selasa (10/3). ABK kemudian dibawa ke tempat petinggi untuk beristirahat. ”Semua kondisinya sehat,” tuturnya.
Zaenal Arifin menambahkan, pagi kemarin para ABK dipulangkan. ”Kami antar dengan kapal desa dari Pulau Parang ke Karimunjawa. Kemudian dipulangkan melalui Jepara. Sementara nakhoda menunggu proses pengapungan kapal sampai selesai,” imbuhnya.
(ks/emy/lin/top/JPR)
"selamat" - Google Berita
March 13, 2020 at 06:09AM
https://ift.tt/2QaMIl0
Dihantam Ombak Setinggi Tiga Meter, Kapal Terbalik, 11 ABK Selamat - Jawa Pos
"selamat" - Google Berita
https://ift.tt/35maaAR
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Dihantam Ombak Setinggi Tiga Meter, Kapal Terbalik, 11 ABK Selamat - Jawa Pos"
Posting Komentar