KILAT.COM - Viral di media sosial kemunculan pria yang disebut sebagai korban selamat tragedi carok maut antara Hasan Tanjung dan Mat Tanjar.
Padahal Sosok pria yang diketahui bernama Muhamad Rulan Pinanta ini tidak ada kaitan bahkan bukanlah salah satu korban yang ada pada saat tragedi carok di Bumi Anyar, Bangkalan, Madura.
Patut diketahui, dalam peristiwa carok di Bumi Anyar Bangkalan Madura yang melibatkan Hasan Tanjung sebagi pelaku dan Mat Tanjar sebagai korban, ada satu orang yang sengaja dibiarkan kabur oleh Hasan Tanjung.
Pasca kejadian, korban yang dibiarkan kabur oleh pelaku tersebut memang bak misteri, sehingga dengan kemunculan Muhamad Rulan Pinanta, banyak yang berasumsi bahawa itu adalah korban yang dimaksud.
Asumsi bahwa Muhamad Rulan Pinanta adalah korban carok pun terlanjur viral di media sosial maupun di sejumlah portal pemberitaan.
Hal inilah yang sangat membuat pihak keluarga merasa tidak terima dan menanggap bahwa ini adalah hoax yang merugikan.
Terlebih,tempat dan alamat kejadian sangat jauh dengan tragedi carok yang terjadi di Bumi Anyar Bangkalan Madura.
Karena, Muhamad Rulan Pinanta yang viral tersebut kejadiannya ada di Desa Talang Randai Kecamata Pasema Air Keruh Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan.
Seperti yang dikutip kilat.com dari laman facebook Sendy Lestari tampak dirinya mengunggah sebuah video dari salahsatu media yang menarasikan bahwa Muhamad Rulan Pinanta adalah korban carok yanv selamat.
"Tolong jangan nyebar berita hoax kmi dri pihak keluarga bisa nuntut soal berita hoax ini karena itu adalah om saya pasca ditemukan hilang dan kejadian dipalembang bukan di madura," tulisnya dalam keterangan tersebut.
Bahkan didalam kolom komentar ia pun menegaskan jika dalam 1x24 jam tidak ada itikad baik untuk mengklarifikasi dan menghapus pemberitaan tersebut, akan melaporkan ke pihak berwajib.
"Kalo berita hoax ini 1x24 jam dak ditakedown dan ga ada klarifikasi kami pihak keluarga bakalan bawa kasus ini ke pihak yg berwajib," tegasnya.
"selamat" - Google Berita
January 28, 2024 at 11:30AM
https://ift.tt/pAu85S9
Terlanjur Viral Disebut Korban Selamat Carok Hasan Tanjung, Keluarga Pria Ini Ancam Laporkan Penyebar Hoax! - Kilat - Kilat.com
"selamat" - Google Berita
https://ift.tt/PDroK0e
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Terlanjur Viral Disebut Korban Selamat Carok Hasan Tanjung, Keluarga Pria Ini Ancam Laporkan Penyebar Hoax! - Kilat - Kilat.com"
Posting Komentar