pesawat Japan Airlines terbakar

Sumber gambar, Reuters

Bermula dari tabrakan antara pesawat Airbus A350 yang membawa 379 penumpang dengan pesawat pengangkut bantuan korban gempa ketika pesawat penumpang milik maskapai Japan Airlines tersebut sedang mendarat di Tokyo.

Lalu muncul kobaran api dan asap saat pesawat itu melaju sepanjang landasan bandara Haneda dalam kondisi terbakar.

Kemudian, insting untuk menyelamatkan diri langsung terbesit, seiring dengan ratusan penumpang berhamburan melarikan diri dari kabin yang telah dipenuhi asap.

Saat itu, para penumpang menyadari bahwa nyawa mereka bergantung dengan apa yang terjadi beberapa detik kemudian.

  • Penulis, Graeme Baker
  • Peranan, BBC News

Insiden terbakarnya Japan Airlines dengan nomor penerbangan 516 dan bagaimana para penumpangnya selamat adalah sebuah kisah yang luar biasa.

Para pakar menyebut evakuasi tanpa cela dan teknologi baru berperan dalam penyelamatan para penumpang tersebut.