Search

Heboh Penyadapan Aplikasi WhatsApp, Ini Caranya Agar Selamat - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - WhatsApp menjadi aplikasi perpesanan yang paling banyak digunakan di dunia saat ini dengan lebih dari 2 miliar pengguna. Di Indonesia sendiri diperkirakan ada 68,8 juta pengguna WhatsApp.

Tingginya penggunanya WhatsApp membuat aplikasi milik Meta ini menjadi incaran para hacker jahat. Salah satu aksi kejahatan yang sering dilakukan para penjahat adalah penyadapan WhatsApp untuk memantau percakapan, menguntit dan banyak hal lagi.

Salah satu cara menyadap WhatsApp adalah dengan mengirimkan virus jahat malware ke akun yang menjadi sasaran. Malware ini menyusup tanpa diketahui oleh korban.


Untuk mengetahui WhatsApp disadap berikut ciri-ciri yang bisa kamu deteksi di smartphone Kamu, seperti dikutip dari situs website Siber Polri, Jumat (14/1/2022):

1. Akun pengguna mendadak logout dari aplikasi

Penggunaan WhatsApp hanya bisa dilakukan dengan nomor ponsel sama pada satu smartphone. Ketika akun WhatsApp kamu keluar dengan sendiri artinya ada pihak lain yang menggunakan akun WhatsApp dengan nomor ponsel yang sama di smartphone lain.

2. Pesan telah dibaca

Saat pesan kamu belum dibaca dan tiba-tiba sudah bercentang biru alias sudah dibaca, ada kemungkinan besar akun WhatsApp telah dibajak dan disadap.

3. Ada pesan terkirim ke kontak tertentu tanpa sepengetahuan pengguna

Jika kamu merasa tidak pernah mengirim pesan kepada orang yang bersangkutan, maka patut dicurigai seseorang telah meretas akun WhatsApp kamu.

4. Whatsapp web tiba-tiba aktif

Cara mengecek apakah orang lain menggunakan akun WhatsApp kamu atau tidak, klik ikon tiga titik di kanan atas tampilan aplikasi WhatsApp kemudian pilih mode WhatsApp Web. Di sana akan terlihat pada aplikasi apakah WhatsApp kamu terkoneksi.

5. Ada kiriman OTP

WhatsApp akan mengirimkan one time password (OTP) kepada pengguna melalui SMS jika ada pihak lain yang ingin memasang akun korban pada smartphone lain. Jika kamu mendapati hal ini, jangan berikan nomor enam digit tersebut kepada siapapun karena ketika diberikan maka akun WhatsApp kamu akan diambilalih.

Cara Mencegah WhatsApp Disadap

Aksi penyadapan WhatsApp bisa dicegah dengan berbagai cara yang sudah disediakan pihak pengembang, dan disarankan oleh aparat keamanan. Salah satunya, pengguna WhatsApp bisa mengaktifkan fitur two-step verification untuk mempersulit orang jahat yang hendak membajak atau menyadap WhatsApp Anda.

Berikut ini merupakan cara-cara mengatasi penyadapan pada akun WhatsApp:

1. Verifikasi Dua Faktor

Fitur ini bisa diaktifkan pengguna WhatsApp dengan masuk menu pengaturan - pengaturan akun - dan memilih opsi autentifikasi dua faktor. Setelah itu, WhatsApp akan meminta pengaktifan menggunakan PIN. Pengguna harus memasukkan enam digit angka PIN dan alamat surel yang terintegrasi dengan akun WhatsApp.

2. Gunakan Fitur Pindai Sidik Jari

Fitur ini mewajibkan pengguna untuk memindai sidik jari setiap kali akan membuka akun WhatsApp. Melalui fitur ini, orang jahat tak bisa menyadap akun jika tak punya sidik jari pengguna.

Cara mengaktifkannya, pengguna bisa masuk ke menu Setting > Account > Privacy > fingerprint lock.

3. Keluar dari Perangkat Tak Dikenal

Perangkat yang terhubung ke akun WhatsApp bisa dilihat melalui menu pengaturan atau setting. Setelah itu, pengguna hanya perlu memilih opsi WhatsApp Web, dan melihat daftar perangkat yang terhubung. Setelah mengetahui daftar perangkat, pengguna bisa menghapus akses WhatsApp dari perangkat yang tak dikenali atau sudah tidak dipakai.


[Gambas:Video CNBC]

(roy/roy)

Adblock test (Why?)



"selamat" - Google Berita
January 14, 2022 at 07:05AM
https://ift.tt/3rgaxtt

Heboh Penyadapan Aplikasi WhatsApp, Ini Caranya Agar Selamat - CNBC Indonesia
"selamat" - Google Berita
https://ift.tt/35maaAR
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Heboh Penyadapan Aplikasi WhatsApp, Ini Caranya Agar Selamat - CNBC Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.