JAKARTA - Pandemi Covid-19 yang masih melanda Indonesia membuat perekonomian Tanah Air berjalan turun dan bakal masuk ke jurang resesi pada kuartal III-2020. Salah satu dampaknya pun terjadi gelombang Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) karyawan di berbagai daerah.
Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Rosan P Roeslani memprediksi, jumlah pekerja yang terkena PHK di masa resesi nanti bakal mencapai 5 juta orang. Kondisi itu terjadi, bila pemerintah tak bisa memulihkan perekonomian hingga Desember 2020 mendatang.
Baca Juga: PHK Massal di Seluruh Dunia, Ekonomi Kian Sulit
"Kalau berkepanjangan terus sampai Desember diperkirakan mencapai 5 juta pengangguran baru," kata Rosan saat dihubungi, Kamis (1/10/2020).
Dia berharap pemerintah fokus melakukan penanganan Covid-19. Karena, penyebab utama perekonomian tak tumbuh karena angka wabah itu setiap harinya terus mengalami kenaikan.
"Kasus Covid-19 harus diusahakan semaksimal mungkin untuk turun, karena itu penyebab utamanya. Sehingga paling tidak dunia usaha dan UMKM bisa bertahan," ujarnya.
Baca Juga: PSBB Jakarta, 200 Ribu Pekerja Restoran di Mal Terancam PHK
Menurut dia, bila pemerintah mampu menurunkan jumlah penderita virus corona secara signifikan pada Oktober dan November, maka buka tak mungkin pertumbuhan ekonomi pada kuartal IV-2020 bakal positif.
"selamat" - Google Berita
October 01, 2020 at 10:56AM
https://ift.tt/3ij3AS3
Indonesia Resesi, Selamat Datang 5 Juta Pengangguran Baru - Okezone Economy
"selamat" - Google Berita
https://ift.tt/35maaAR
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Indonesia Resesi, Selamat Datang 5 Juta Pengangguran Baru - Okezone Economy"
Posting Komentar