Search

Australia Tolak Visa Timnas Sepakbola Korea Utara

INILAHCOM, Canberra - Pemerintah Australia memutuskan melarang tim nasional sepak bola junior Korea Utara untuk bertanding di negara mereka sebagai protes terhadap program nuklir Pyongyang.

"Pemerintah memutuskan tidak mengizinkan tim nasional sepak bola U-19 Korea Utara memasuki Australia untuk tampil dalam kualifikasi kejuaraan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) U-19," ujar Menteri Luar Negeri Julie Bishop kepada stasiun televisi SBS, Selasa (10/10/2017).

"Menerima tim (Korea Utara) bertentangan dengan penentangan keras pemerintah terhadap program pengembangan nuklir dan rudal ilegal Korea Utara," imbuh Bishop.

Menurut dia, hal tersebut tidak sesuai dengan upaya Australia untuk meningkatkan tekanan diplomatik dan ekonomi terhadap Pyongyang untuk mematuhi resolusi Dewan Keamanan PBB.

Tim nasional Korea Utara dijadwalkan akan bertandang ke Australia pada bulan depan untuk tampil di kualifikasi kejuaraan AFC dalam grup yang juga beranggotakan Australia, Hong Kong, dan Kepulauan Mariana Utara.

Juru bicara Federasi Sepak Bola Australia menuturkan kepada SBS bahwa laga kualifikasi 'kemungkinan akan dipindahkan keluar Australia' karena pemerintah menolak memberikan visa kepada tim nasional Korea Utara, demikian laporan AFP.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Australia Tolak Visa Timnas Sepakbola Korea Utara : http://ini.la/2410354

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Australia Tolak Visa Timnas Sepakbola Korea Utara"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.