Search

Jeff Bezos Ucapkan Selamat ke Elon Musk dan SpaceX, Sudah Baikan Nih? - detikInet

Jakarta -

Jeff Bezos mengucapkan selamat untuk Elon Musk dan SpaceX yang baru saja berhasil menerbangkan empat warga sipil ke luar angkasa. Apakah ini tanda keduanya sudah berdamai?

Bezos memberikan ucapan selamatnya lewat Twitter. Ia mengatakan pencapaian ini bisa membuat perjalanan ke luar angkasa semakin mudah untuk diakses siapa saja.

"Selamat kepada @ElonMusk dan tim @SpaceX atas peluncuran Inspiration4 yang sukses semalam. Selangkah lagi menuju masa depan di mana luar angkasa bisa diakses oleh kita semua," tulis Bezos dalam cuitannya, seperti dikutip dari Space, Jumat (17/9/2021).

Musk tidak lama kemudian membalas cuitan Bezos dengan singkat dan padat. "Terima kasih," cuit Musk dalam balasannya.

Melihat Bezos memberikan ucapan selamat kepada rivalnya, netizen di Twitter tidak tinggal diam. Beberapa netizen langsung menggoda Bezos dan Musk yang terlihat sudah baikan.

Ucapan selamat Bezos untuk Musk dilontarkan setelah SpaceX sukses meluncurkan misi Inspiration4 yang didanai oleh miliarder Jared Isaacman. Ini adalah misi luar angkasa pertama yang diisi awak warga sipil dan bukan astronaut profesional.

Isaacman ikut terbang dalam misi ini bersama tiga orang lainnya sebagai upaya menggalang dana sebesar USD 200 juta untuk membantu St Jude Children's Hospital melawan kanker anak-anak dan penyakit lainnya.

Selain Isaacman yang bertugas sebagai komandan misi, penerbangan ini juga diikuti oleh ahli geologi dan pilot Sian Proctor, asisten dokter di St. Jude Hayley Arceneaux, dan data engineer Chris Sembroski.

Misi yang diluncurkan menggunakan roket Falcon 9 dan kapsul Crew Dragon ini akan mengorbit selama tiga hari di ketinggian 585 km. Misi ini akan kembali ke Bumi pada Sabtu (18/9) dan akan mendarat di perairan sekitar Teluk Meksiko atau pesisir Samudera Atlantik.

Ucapan selamat Bezos juga datang di saat hubungannya dengan Musk dan SpaceX sedang merenggang. Perusahaan Bezos, Blue Origin, saat ini sedang menggugat NASA karena memberikan kontrak kepada SpaceX untuk membangun wahana pendarat untuk misi ke Bulan.

Simak Video "Imbas Beri Kontrak ke SpaceX Elon Musk, NASA Digugat Jeff Bezos"
[Gambas:Video 20detik]
(vmp/fay)

Adblock test (Why?)



"selamat" - Google Berita
September 17, 2021 at 12:30PM
https://ift.tt/3lwFTt2

Jeff Bezos Ucapkan Selamat ke Elon Musk dan SpaceX, Sudah Baikan Nih? - detikInet
"selamat" - Google Berita
https://ift.tt/35maaAR
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jeff Bezos Ucapkan Selamat ke Elon Musk dan SpaceX, Sudah Baikan Nih? - detikInet"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.