Search

Lomba Sihir Rilis Album Perdana 'Selamat Datang di Ujung Dunia' - Mancode Indonesia

oleh: inggil Entertainment Friday, 26 March 2021 6:00 a.m.

Mancode - Cukup produktif dengan mengeluarkan beberapa single band asal Jakarta, Lomba Sihir pun merilis album perdana mereka. Dirilis oleh Sun Eater, debut album dari Baskara dkk ini bertajuk Selamat Datang di Ujung Dunia yang telah tersedia di seluruh layanan musik digital pada 26 Maret 2021. Di album ini, Lomba Sihir mempersembahkan 12 lagu yang eklektik tentang suka duka kehidupan di Ibu Kota alias Ujung Dunia yang terasa dekat sekaligus jauh dari berbagai hal baik di dunia.

Lomba Sihir sendiri terdiri dari musisi-musisi yang mengiringi Hindia sejak pertunjukan pertamanya di We the Fest 2019 dan terlibat di pembuatan album Menari dengan Bayangan. Kini, Lomba Sihir adalah band yang semua anggotanya berkontribusi secara merata dalam berkarya.

“Perjalanan bersama Lomba Sihir semakin hari semakin melebur. Meski setiap anggota memiliki bandnya masing-masing, entah bagaimana Lomba Sihir selalu berhasil mengeluarkan sisi lain yang super fun,” kata Tristan dari press rilis yang diterima Mancode.

Pengerjaan album Selamat Datang di Ujung Dunia sendiri berlangsung di studio Soundpole, ditambah sesi rekaman drum di SoundVerve Studio bersama engineer Rama Harto Wiguna. Prosesnya berjalan relatif cepat, yakni dari Januari hingga Februari 2021.

Art-Work-Album-Lomba-Sihir.jpg

“Ngebut banget bagaimana caranya? Mayoritas dari anak-anak Lomba Sihir kan produser, makanya lagunya kami bagi-bagi proses pengerjaannya,” kata Tama.

Alhasil, Enrico, Tama, Rayhan dan Tristan berbagi tugas sebagai produser, kemudian Tama, Enrico dan Rayhan mengerjakan mixing sebelum akhirnya dikirim ke Marcel James untuk mastering.

“Album ini kalau dipikir-pikir seharusnya jadi materi paling sulit,” kata Rayhan.

Dari segi visual, cover album Selamat Datang di Ujung Dunia digarap oleh Sun Eater Studio dan menampilkan para anggota Lomba Sihir bersama rekan-rekannya yang memerankan berbagai macam warga yang dapat ditemukan di Jakarta. Menyusul “Hati dan Paru-Paru” dan “Apa Ada Asmara”, pada bulan April mendatang akan tayang juga videoklip untuk “Nirrrlaba” yang disutradarai oleh Agung Pambudi dan bekerjasama dengan QUN Films.

“Album ini semacam foto keluarga besar kami ramai-ramai dengan latar belakang Jakarta untuk dikenang oleh kami berenam dan tim kami selama-lamanya,” tutur Baskara.

Baca Juga: Lomba Sihir Lahir dengan Single “Hati dan Paru-Paru”

Baca Juga: Suasana Baru Lomba Sihir di Single “Apa Ada Asmara”

Baca Juga: Lika-liku Tahun 2020, dari Single Hindia 'Setengah Tahun Ini'

Let's block ads! (Why?)



"selamat" - Google Berita
March 26, 2021 at 06:00AM
https://ift.tt/3coExgz

Lomba Sihir Rilis Album Perdana 'Selamat Datang di Ujung Dunia' - Mancode Indonesia
"selamat" - Google Berita
https://ift.tt/35maaAR
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Lomba Sihir Rilis Album Perdana 'Selamat Datang di Ujung Dunia' - Mancode Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.