TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengucapkan selamat atas capaian kontingen Papua yang menduduki posisi teratas peraih medali terbanyak dalam Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI Papua.
"Saya ingin menyampaikan selamat kepada Papua, yang pertama telah sukses menyelenggarakan PON, dan yang kedua sukses menyelenggarakan Peparnas. Di Peparnas, Papua menempati tempat yang paling atas. Selamat," ujar Jokowi dalam keterangannya yang disiarkan lewat kanal YouTube Sekretariat Presiden, Sabtu, 13 November 2021.
Data panitia penyelenggaraan Peparnas XVI Jumat malam, tercatat Papua telah mengumpulkan 114 emas, 72 perak, 75 perunggu. Papua sebagai tuan rumah hampir pasti menjadi juara umum.
Siang ini, Presiden Jokowi menyaksikan sejumlah pertandingan yang tengah berlangsung di Gelanggang Olahraga (GOR) Trikora dan GOR Cendrawasih, Kota Jayapura.
Malam hari nanti, Jokowi secara resmi akan menutup Pekan Peparnas XVI Papua Tahun 2021, yang digelar di Stadion Mandala, Kota Jayapura.
DEWI NURITA
Baca: Tiba di Papua, Jokowi Singgah Belanja Kerajinan Lokal di Pasar Noken Taman Imbi
"selamat" - Google Berita
November 13, 2021 at 05:20PM
https://ift.tt/31O98Bm
Jokowi Ucapkan Selamat pada Kontingen Papua Tempati Posisi Teratas Peparnas XVI - Nasional Tempo
"selamat" - Google Berita
https://ift.tt/35maaAR
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Jokowi Ucapkan Selamat pada Kontingen Papua Tempati Posisi Teratas Peparnas XVI - Nasional Tempo"
Posting Komentar