JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo mengapresiasi penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-XX dan Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) ke-XVI di Papua yang dinilai sukses.
"Saya ingin menyampaikan selamat kepada Papua yang pertama telah sukses menyelenggarakan PON dan kedua sukses menyelenggarakan Peparnas," dikutip dari kanal YouTube Sekretariat Presiden, Sabtu (13/11/2021).
"Dan di Peparnas, Papua menempati tempat paling atas. Selamat," tutur dia.
Baca juga: Wapres Maruf: Peparnas XVI Papua adalah Pembuktian Semangat Kesetaraan
Sebelumnya, Presiden Jokowi sempat menyaksikan pertandingan judo pada gelaran Peparnas XVI Papua.
Setelah itu, dijadwalkan Jokowi akan menutup Peparnas XVI di Gelanggang Olahraga (GOR) Trikora dan GOR Cendrawasih, Kota Jayapura, Sabtu (13/11/2021) malam.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
"Saya hadir kembali di Papua untuk menyaksikan pertandingan Peparnas. Saya tadi alhamdulillah masih bisa melihat dua pertandingan judo," kata Jokowi.
Baca juga: Buka Peparnas XVI, Wapres Maruf: Papua Bikin Saya Jatuh Hati
Adapun rangkaian Peparnas ke-XVI dibuka oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin, di Stadion Mandala, Papua, Jumat (5/11/2021).
Pesta olahraga multicabang bagi atlet penyandang disabilitas tersebut digelar di Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura, Papua.
Setidaknya, terdapat 1.935 orang atlet paralimpiade dari 33 provinsi yang hadir berpartisipasi dalam ajang tesebut.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel."selamat" - Google Berita
November 13, 2021 at 04:30PM
https://ift.tt/3kyAFNA
Jokowi: Selamat kepada Papua yang Sukses Selenggarakan PON dan Peparnas - Kompas.com - Nasional Kompas.com
"selamat" - Google Berita
https://ift.tt/35maaAR
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Jokowi: Selamat kepada Papua yang Sukses Selenggarakan PON dan Peparnas - Kompas.com - Nasional Kompas.com"
Posting Komentar