Search

Basarnas Pastikan Penumpang Pesawat Susi Air Selamat, 5 Orang Patah Tulang - Nasional Tempo

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) memastikan 7 penumpang pesawat Susi Air yang mengalami kecelakaan di Papua seluruhnya selamat. Pesawat dengan jenis Pilatus Porter PK BVM itu dikabarkan jatuh saat akan terbang dari Timika menuju Duma hari ini sekitar pukul 05.54 waktu setempat.

"Info tujuh orang korban selamat semua, lima orang yang dievakuasi menggunakan Heli Caracal TNI AU ke Timika, dua korban lainnya warga Duma berada di di Duma dalam keadaan selamat," ujar Kepala Kantor SAR Timika, George L. Mercy Randang dalam keterangannya, Kamis, 23 Juni 2022. 

Meski begitu, Mercy mengatakan sebanyak lima orang mengalami patah tulang. Kini para korban telah dievakuasi dan mendapatkan perawatan.

Menurut data Basarnas, ada tujuh orang di dalam pesawat nahas tersebut. Mereka antara lain bernama Captain Doyle Peter (pilot), Lukas Dimpau, Seru warkus Diabelu, Leo Pimpiau, Philipus Dimpau, Ficken Dimpau, dan Melina Dimpau.

Mercy mengatakan pesawat jatuh di koordinat 04°02' 54.00"S / 136° 43' 0600E, jarak 38 miles, radius 343.81° dari Timika. Dari video yang dikirimkan Basarnas kepada Tempo, posisi jatuhnya pesawat berada di tengah hutan. 

Mercy menjelaskan, pesawat Susi Air berangkat dari Timika pada pukul 05.54 WIT. Lalu pada pukul 06.14 WIT dikabarkan pesawat jatuh. Tim SAR kemudian berangkat pada pukul 11.20 untuk melakukan pencarian.

M JULNIS FIRMANSYAH 

Baca: Susi Pudjiastuti Klaim Semua Penumpang Pesawatnya yang Jatuh di Papua Selamat

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Adblock test (Why?)



"selamat" - Google Berita
June 23, 2022 at 12:50PM
https://ift.tt/VeanzO6

Basarnas Pastikan Penumpang Pesawat Susi Air Selamat, 5 Orang Patah Tulang - Nasional Tempo
"selamat" - Google Berita
https://ift.tt/4LVpEh0
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Basarnas Pastikan Penumpang Pesawat Susi Air Selamat, 5 Orang Patah Tulang - Nasional Tempo"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.