Search

Ucapan Selamat Buka Puasa, Cocok untuk Dikirim ke WA Grup - Suara.com

Suara.com - Berpuasa di tengah pandemi Covid-19, membuat kita tak bisa menikmati momen berbuka puasa dengan leluasa bersama banyak orang, seperti tahun-tahun sebelumnya. Oleh sebab itu, tak ada salahnya mengirimkan ucapan selamat buka puasa kepada orang terdekat dan terkasih yang belum bisa kamu temui secara langsung. 

Berikut sederet ucapan selamat berbuka puasa yang cocok untuk dikirim ke grup WhatsApp atau update status di media sosial. 

Ucapan Selamat Buka Puasa 

  1. Selamat berbuka puasa, semoga kita masih dipertemukan bulan Ramadhan selanjutnya dan bisa melakukan buka bersama.
  2. Kumandang adzan maghrib mulai terdengar, menandakan kita telah menang menahan nafsu dan lapar. Selamat berbuka puasa.
  3. Kuawali dengan bismillah dan ku akhiri dengan bismillah dan alhamdulillah, selamat berbuka puasa, semoga puasa kita kali ini diterima Allah SWT.
  4. Ke Swalayan membeli buah-buahan, tidak lupa membeli kurma. Setelah memang melawan nafsu seharian, ku ucapkan selamat berbuka.
  5. Gersang bumi tanpa hujan. Kering akal tanpa ilmu. Lemah hati tanpa iman. Kosong jiwa tanpa amal. Selamat menunaikan ibadah puasa agar iman dan amalmu bisa meningkat sekaligus dilipatgandakan.
  6. Telah hilang dahaga, urat-urat telah basah, dan telah diraih pahala, selamat berbuka puasa.
  7. Menahan segala nafsu dan bersikap sabar adalah hal penting dalam berpuasa. Jadilah pribadi lebih baik dengan puasa mu. Selamat Berbuka Puasa.
  8. Selamat berbuka puasa, ingatlah untuk behrnti sebelum kenyang supaya tidak menganggu ibadah tarawih kita setelahnya.
  9. Sehari sudah kita menahan lapar dan dahaga. Kini tiba waktunya untuk maghrib di mana kita akan berbuka.
  10. Berbukalah dengan secukupnya, karena segala hal yang berlebih tidak berakhir baik.
  11. Selamat buka puasa. Semoga puasa hari ini senantiasa membawa banyak kebaikan untuk kita dan orang lain.
  12. Jaga pandangan, pasang badan, bulan puasa banyak diskonan, awas jangan kebablasan. Selamat datang buka puasa.
  13. Bahagia itu sederhana, bisa berbuka puasa bersama keluarga.
  14. Selamat berbuka puasa, jangan lupa bersyukur atas berkah yang kamu dapat sehari ini.
  15. Berbuka adalah saat berkah dan kepuasan dari Allah untuk hamba-hamba-Nya.
  16. Selamat berbuka puasa bagi yang menjalankan, semoga hari ini pahala kita berlipat ganda.
  17. Kumandang adzan maghrib menandakan bahwa kita telah menang melawan hawa nafsu seharian, selamat berbuka puasa.
  18. Berbuka puasa mengajarkan kita bahwa akhir cerita seringkali indah. Selain melepas haus dahaga, berbuka juga mendatangkan pahala.
  19. Apapun makanannya, doa dan syukurlah yang paling utama. Selamat berbuka puasa!
  20. Kebahagiaan ramadhan bukan dilihat seberapa mewah dan banyaknya santapan berbuka puasa nya, atau dengan siapa dia berbuka puasa, namun kebahagiaan ramadhan terletak di rasa syukur karena bisa kuat menahan semua cobaan ketika puasa. Selamat berbuka puasa.

Itulah sederet ucapan selamat buka puasa yang cocok untuk dikirim ke grup WA atau update status sosial media. Semoga bulan suci ini menjadi ladang pahala bagi kita semua. 

Baca Juga: Ucapan Selamat Sahur untuk Dibagikan via Whatsapp, IG atau FB

Kontributor : Hillary Sekar Pawestri

Let's block ads! (Why?)



"selamat" - Google Berita
May 03, 2021 at 02:30PM
https://ift.tt/3364zQq

Ucapan Selamat Buka Puasa, Cocok untuk Dikirim ke WA Grup - Suara.com
"selamat" - Google Berita
https://ift.tt/35maaAR
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ucapan Selamat Buka Puasa, Cocok untuk Dikirim ke WA Grup - Suara.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.