INILAHCOM, New Delhi--Pemimpin oposisi India Rahul Gandhi mundur setelah kekalahan pemilu partainya untuk kedua kalinya secara berturutan dari partai nasionalis Hindu yang berhaluan kanan, yang dipimpin PM Narendra Modi.
Gandhi telah memimpin partai Kongres Nasional India sejak 2017 dan berusaha menjadi anggota keempat dinasti keluarganya yang terpilih sebagai perdana menteri.
Gandhi mengatakan melalui Twitter, ia mundur karena akuntabilitas penting bagi pertumbuhan partainya pada masa depan.
Ayah Rahul Gandhi, neneknya dan buyutnya pernah menjabat sebagai perdana menteri.
Partai Bharatiya Janata (BJP) yang dipimpin Modi menang secara meyakinkan pada pemilu Mei lalu, mengejutkan oposisi dan para pengamat politik.
Partai Gandhi menderita kekalahan terburuk pada 2014 dan hanya sedikit mengalami perbaikan pada pemilu tahun ini.
Sejak kebangkitan BJP ke kekuasaan di bawah kepimpinan Modi, partai itu dituduh menarget kelompok-kelompok minoritas dan meremehkan lembaga-lembaga kenegaraan. BJP membantah tuduhan-tuduhan itu. [voa/lat]
Baca Kelanjutan Rahul Ghandi Mundur Pimpin Oposisi India : https://ift.tt/2Jq9lheBagikan Berita Ini
0 Response to "Rahul Ghandi Mundur Pimpin Oposisi India"
Posting Komentar